Eksplorasi Pura Samuan Tiga Melalui Streetview: Menjelajahi Keindahan Spiritual Bali Secara Virtual

Selamat datang dalam perjalanan virtual ke salah satu situs suci di Bali, Pura Samuan Tiga. Melalui teknologi Streetview, kita akan dapat menjelajahi keindahan dan keagungan pura ini tanpa meninggalkan kenyamanan rumah. Pura Samuan Tiga, yang terletak di Desa Bedulu, Gianyar, adalah tempat suci yang sarat dengan sejarah dan makna spiritual.

Mar 28, 2024 - 06:56
Nov 29, 2023 - 16:15
Eksplorasi Pura Samuan Tiga Melalui Streetview: Menjelajahi Keindahan Spiritual Bali Secara Virtual
Bangunan Pelinggih Pura Samuan Tiga (Sumber: Koleksi Pribadi)

Pura Samuan Tiga adalah kompleks pura Hindu yang unik dan bersejarah. Pura ini terdiri dari 6 mandala yang tersusun semakin meninggi. Dari jaba mandala menuju ke utama mandala (jeroan). Setiap mandala memiliki peranannya masing-masing dalam pemujaan kepada ida bhatara. Untuk memulai perjalanan virtual, anda dapat membuka Google Streetview dan memasukkan koordinat Pura Samuan Tiga. Ketika jendela Street View terbuka maka anda akan disambut oleh gerbang khas Bali yang indah dengan ornamen ukiran kayu yang menawan. Perjalanan dapat anda lanjutkan dengan memilih titik pada streetview Pura Samuan Tiga. Untuk mengakses streetview Pura Samuan Tiga, tekan "click here to see more".