Air Terjun Sumampan : Keindahan Tersembunyi di Balik Gemuruh Air Terjun

Bali, pulau yang selalu menyajikan pesona alamnya dengan keunikan yang tiada tara, kembali memperkenalkan destinasi wisata baru yang memikat hati : Air Terjun Sumampan. Tersembunyi di Banjar Sumampan, desa Kemenuh, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar, air terjun ini muncul sebagai surga alam yang menawarkan pengalaman liburan yang berbeda dan menarik ditengah kesunyian desa

May 8, 2024 - 05:27
Dec 16, 2023 - 10:32
Air Terjun Sumampan : Keindahan Tersembunyi di Balik Gemuruh Air Terjun
Air Terjun Sumampan (Sumber : Koleksi Pribadi)
Air Terjun Sumampan : Keindahan Tersembunyi di Balik Gemuruh Air Terjun

Bermain air di Pulau Dewata tidak cuma bisa dilakukan di pantai saja. Terkenal akan gudangnya destinasi wisata karena keindahan pantainya, ternyata Bali memiliki wisata air terjun yang tak kalah cantik dari pantainya. Salah satunya yaitu Air Terjun sumampan, Bagi kamu yang ingin menghilangkan penat dari kesibukan sehari-hari, air terjun cantik dan alami ini bisa menjadi referensi.

Gemuruh air yang menenangkan, hijaunya pepohonan, kicauan burung dan jauh dari hiruk pikuk perkotaan membuat kita merasa kembali ke alam. Banyak aktivitas seru yang dapat kamu lakukan saat merasakan kesegaran air yang dialirkan Air Terjun Sumampan ini, seperti berenang atau hanya sekedar bermain air dan berfoto diatas bebatuan.

Bagi kamu yang penasaran dan bertanya tanya dimana lokasi air terjun ini? Air terjun ini Terletak di Banjar Sumampan, desa Kemenuh, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar, yang dapat ditempuh dari denpasar menuju air terjun ini sekitar 23km dengan mengendarai kendaraan. Untuk menikmati keindahan Air Terjun sumampan, pengunjung akan dikenakan tarif tiket cukup murah yaitu Rp 20.000 per orang.

Ukiran Patung Pada Air terjun Sumampan (Sumber : Koleksi Pribadi)

Tidak hanya memiliki ketinggian sekitar 15 meter, air terjun ini juga memiliki Keistimewaan tersendiri yaitu berupa  adanya pahatan-pahatan topeng di dinding batu menuju air terjun tersebut. Pencipta seni yang berbakat, I Nyoman Retana, menyumbangkan karyanya dalam bentuk pahatan topeng yang menambah daya tarik dan kecantikan objek wisata ini.

Tampak Air Terjun Secara Kejauhan (Sumber : Koleksi Pribadi)

Menurut Sejarahnya, air terjun Sumampan yang terletak di kabupaten Gianyar ini terbentuk secara tidak sengaja, awalnya air terjun ini tidak pernah ada, berbeda dengan keberadaan air terjun di Bali yang lainnya, yang biasanya terbentuk sudah lama, dan terkadang baru ditemukan sehingga menjadi tujuan wisata baru. Namun objek wisata air terjun Sumampan ini terbentuk karena rembesan air dari bocoran terowongan irigasi yang menuju kawasan Blahbatuh. Rembesan air tersebut menjalar ke sisi tebing sejak lama, tetapi karena terjadi penggalian batu padas di bawah tebing yang terus menerus, membuat aliran air terjun tersebut terfokus pada satu titik sehingga terbentuklah sebuah air terjun yang kini dinamakan air terjun sumampan. 

Wisatawan Tampak Berkunjung ke Air Terjun Sumampan (Sumber : Koleksi Pribadi)

Melalui informasi media sosial yang diperkenalkan oleh netizen, wisatawan dari mancan negara mulai berdatangan termasuk warga lokal yang ingin menemukan tempat rekreasi alam berupa air terjun yang dilengkapi oleh keindahan alam dengan suara gemburan air sungai yang merelaksasi pikiran. dan juga bagi Mereka yang suka rekreasi alam, Sumampan waterfall bisa dijadikan tempat untuk mengisi aktivitas liburan keluarga dan anak-anak. 

klik tombol "Click Here To See More". Untuk mendapatkan pengalaman eksplorasi virtual dari Air Terjun  Sumampan.